Luar biasa! melukis dengan media microsoft excel

Saat ini tidak sedikit developer software yang memberi kemudahan untuk melukis atau menggambar secara digital. Sebut saja corel draw, adobe photoshop, Autocad, dll. Tapi bagaimana jika mengunakan autoshape microsoft excel? perhatikan gambar berikut, percayakah anda kalau gambar ini menggunakan excel sebagai medianya?


Percaya? Itu beneran lho dilukis dengan menggunakan microsoft excel, ini buktinya.


Adalah Tatsuo Horiuchi (73 tahun), seorang seniman Jepang yang membuat karya seni indah dengan menggunakan microsoft excel. Kakek seniman ini sempat juga menggunakan microsoft word untuk melukis, namun keterbatasan ukuran membuatnya beralih ke microsoft excel sebagai media lukisannya.

Tatsuo Horiuchi
Tatsuo Horiuchi
Luar biasa bukan? diakui kalau tingkat kerumitan yang dijalani sangat tinggi, anda bisa lihat tampilan titik-titik grafis dalam microsoft excel. Pada tahun 2006 Tatsuo Horiuchi pernah memperoleh Excel Autoshapes Art Contest.

Inilah beberapa karya "lukisan Excel" lainnya dari Tatsuo Horiuchi.




Luar biasa bukan? Itulah seniman yang batasannya tidak pernah ada, apapun bisa dimanfaatkan untuk dijadikan barang seni yang berharga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar