Terima kasih pak Jokowi! Sekarang Tanah Abang rapi dan lancar

Pasar Tanah Abang adalah pasar tekstil terbesar di Asia Tenggara, saat ini para pengusaha tekstil dalam maupun luar negeri banyak yang memanfaatkan pasar ini sebagai sarana tempat memasarkan hasil produksinya.
pasar tanah abang

Setiap harinya ribuan pengunjung mulai dari konsumen sampe pedangang retail memadati Pasar Tanah Abang. Bisa anda bayangkan jika anda mempunyai toko atau lahan di pasar ini, berapa omset yang diperoleh para pedangang disini.

Tapi sangat disayangkan kondisi pasar yang banyak mengalami perkembangan untuk menjaga kenyamanan konsumennya tetap dianggap semrawut, kotor dan membuat jalanan menjadi macet karena pedagang juga banyak yang memadati jalanan sekitar Pasar Tanah Abang.

Sebagai Pasar terbesar di Asia Tenggara, sudah sepantasnya pemerintah serius untuk membenahi pasar ini. Pak Jokowi sebagai Gubernur DKI Jakarta melakukan langkah tepat dengan membenahi pasar ini. Meskipun sempat ada "perlawanan" yang sempat menjadi ramai karena menyangkut "penguasa" yang tidak mudah juga untuk "melawannya, akhirnya "negosiasi" dengan pedagang berhasil dan memindahkan semua pedagang pada blok G.

Apa hasilnya? sekarang Jalanan sekitar Pasar Tanah abang menjadi terlihat rapi, dan kemacetan pun berkurang signifikan. Apresiasi untuk Pak Jokowi yang berhasil membenahi kondisi di pasar ini. Semoga kawasan ini menjadi kian rapi dan nyaman.

SALUT UNTUK PAK JOKOWI...!!! semoga Jakarta bisa makin indah dan nyaman. PR juga cukup "menantang" yaitu banjir juga mudah-mudahan segera bisa dibenahi.

TERIMA KASIH PAK JOKOWI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar